|
GARUDA DIDADAKU |
"LUAR BIASA"
satu kata yg hanya bisa kita ucapkan ketika Indonesia memenangkan pertandingan. Mungkin kita masih kaget dan gak sadar,untuk saat ini Indonesia memenangkan 2 kali pertandingan AFF berturut-turut dengan skor telak.
Dan sebagian besar juta bangsa Indonesia tentu mempunyai pertanyaan yg sama.
|
Timnas Indonesia di piala AFF 2010 |
"Tumben kenapa sekarang Indonesia bisa menang?"
semua kejadian yg terjadi selama ini,khususnya untuk persepakbolaan Indonesia tentu menuntut kemajuan dan prestasi gemilang yg selama ini tidak kita dapatkan. Keterpurukan akan prestasi hinaan, olokan, dan cacian dari sebagian juta bangsa Indonesia merupakan cambukan keras untuk pemain-pemain timnas. Cambukan yg sangat keras hingga mengeras menjadi sebulat tekad baja, dan mereka pun berjuang sampai titik darah penghabisan untuk mengangkat derajat dan martabat negeri kita tercinta.
|
Suporter Timnas Indonesia |
|
Kita semua sadar, keterpurukan akan prestasi selama ini adalah kekecawaan yg amat terdalam hingga tanpa sadar sering kita ucapkan keluhan, kritikan bahkan apatis akan sepakbola negeri ini. Untuk menuju tangga juara, tentu dibutuhkan proses perubahan. Dan harusnya kita tetep menyemangati dengan apapun kondisi timnas, karena mereka putra-putra bangsa yg mewakili 200 juta bangsa Indonesia untuk mengibarkan sang saka Merah Putih di ujung tiang paling tertinggi.
|
Add caption |
Lantas apakah saat ini adalah saatnya kita berpesta dengan kemenangan Indonesia?jawabannya adalah tidak, karena perjuangan timnas masih panjang. Jangan cepat puas untuk kemenangan yg kita raih, tapi jadi pembangkit energi untuk terus berjuang sampai titik darah penghabisan.
|
Bentangan bendera Merah Putih di SUGBK |
"GARUDAKU kini telah mengepakkan sayapnya, terbang semakin tinggi untuk mengibarkan MERAH PUTIH di ujung tiang tertinggi. Tetep SEMANGAT dan terus BERJUANG.
BRAVO INDONESIA!!!!"
Tidak ada komentar:
Posting Komentar